Minggu, 27 Juni 2010

kabar kabari (penemu dudu tekon)

Maaf jika sudah ada yang tahu, jika yang belum tahu sekedar informasi buat warga GK di manapun berada:
1. Penemu Pencetak Pathilo

  • Nama : Wahono
  • Alamat : Prigi RT.02, RW.02, Sidoharjo, Kecamatan Tepus, Gunungkidul
  • Pekerjaan : Buruh Bengkel
  • Hasil Karya : Alat Pencetak Pathilo
  • Penghargaan : Anugrah "LABDAKRETYA" dari Kementriaj Riset dan Teknologi
Kemanfaatan alat ini adalah Memacu pertumbuhan usaha kecil bidang pangan yang
mengolah ubi kayu, meningkatkan kapasitas produksi, efisiensi proses
produksi, dan meningkatkan nilai tambah untuk masyarakat kalangan bawah.
2. Penemu Alat Pemipil Jagung dan Empsan Tikus

  • Nama : Jayadi, SP.
  • Alamat : Kernen, RT.04, RW.04 Ngunut, Playen, Gunungkidul.
  • Pekerjaan : Bengkel, Pembina Kelompok tani, PPL PHP (pengamat hama dan penyakit)
  • Hasil Karya : Alat Pemipil jagung dan Emposan Hama Tikus.
  • Penghargaan : Juara 4 (empat) lomba BPTTG Tk. Propinsi DIY

Kemanfaatan alat pemipil jagung ini adalah efisiensi dan efektifitas proses
pengolahan jagung dengan hanya memanfaatkan sisa senter batre untuk
pemipil, sedangkan alat pemipil yang menggunakan motor listrik juga
telah di ciptakan oleh Bapak jayadi dengan harga yang relatif
terjangkau dan dengan manfaat yang sanggat besar. Sedangkan
Kemanfaatan Emposan tikus adalah untuk mengusir dan membasmi hama tikus
yang menyerang tanaman milik penduduk, dengan biaya pembuatan murah
dan dan mudah.


3. Peneliti dan Pelopor Bio Gas

  • Nama : H.S. Hardiseno
  • Alamat : Dusun Sumbermulyo, RT.08, RW.12, Kepek, Wonosari, Gunungkidul.
  • Pekerjaan : Petani, Peternak, dan pegrajin pembuat Tahu
  • Hasil karya : Pelopor Bio Gas
  • Penghargaan: Pada Tahun 2007 Menjadi Pelopor Biogas di Kabupaten Gunungkidul

Kemanfaatan alat ini adalah untuk usaha penghematan BBM, dan memanfaatkan energi alternatif terbarukan, terutama bagi para pengusaha tahu. berawal dari
pemanfaatan kotoran ternak di olah menjadi gas kemudian gas dimanfaatkan untuk mengolah kedelai menjadi tahu dan sisa residu dari kedelaui juga bisa dimanfaatkan untuk penghijauan dan juga pengemukan sapi.

4. Pengembangan bahan pangan Lokal
  • Nama : Tuminah
  • Alamat : Dusun pandansari, Wonosari, Gunungkidul
  • Pekerjaan : Pengusaha Makanan Tradisional
  • Hasil karya : Tiwul Coblong, Gatot Ketela.
  • Penghargaan: -

Kemanfaatan dari bahan makanan ini adalah telah memberikan kontribusi penting dalam mengangkat penghargaan terhadap citra makanan tradisional, sampai saat
ini pengembangan terhadap makanan ini terus ditingkatkan baik dari sisi higienitas sampai pengemasan.

5. Pengembang Kompos Limbah
  • Nama : Suradiyanti
  • Alamat : Dusun Sumberrejo, Desa Ngalang, kecamatan Gedangsari, Gunungkidul
  • Pekerjaan : Petani dan Peternak
  • Hasil Karya : Kompos Limbah
  • Penghargaan: -

Kemanfaatannya adalah termanfaatkannya kotoran dan limbah kotoran ternak dan sisa-sisa limbah pertanian untuk dimanfaatkan menjadi pupuk kompos organik.

6. Pelestari Benih Cabe Lokal
  • Nama : Sukimin
  • Alamat : Dusun Bendung, Widoro, Gunungkidul.
  • Pekerjaan : Petani
  • Hasil karya : Pelestari Benih Lokal Cabe Tampar Wulung
  • Penghargaan:

Kemanfaatan benih Cabe Tampar Wulung adalah memberikan alternatif bagi para petani atas bibit lokal berharga murah sesuai dengan agroklimat Gunungkidul.

7. Pemurnian Padi GOGO
  • Nama : Wardiyo
  • Alamat : Timunsari, RT.02,RW.04, Hargosari, Tanjungsari, Gunungkidul.
  • Pekerjaan : Petani dan Pamong Desa
  • Hasil karya : Pemurnian Padi GOGO merah varietas Slegreng
  • Penghargaan: -

Kemanfaatannya adalah memberikan alternatif tanaman padi yang sesuai dengan lahan di Kabupaten Gunungkidul yang mempunyai karakter lahan kering.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar